Ilmuteknologi - Linux semakin banyak digemari oleh kalangan Teknologi Informasi dan Komunikasi di seluruh dunia termasuk di Indonesia!. Linux menjadi sistem operasi yang terus digunakan sampai saat ini, mulai dari kalangan bisnis, pendidikan, dan termasuk Pemerintahan. Linux merupakan kernel dasar dari Sistem Operasi yang pertama kali ditulis oleh Linus Benedict Torvalds tahun 1991. Karyanya dilisensikan secara bebas dan terbuka atau Free Software, sehingga siapapun bisa mengembangkannya.
Lalu, apa itu BlankOn ?
BlankOn adalah distro linux yang berisikan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk keperluan Dekstop, Laptop dan Workstasion. Distro ini diisi dengan berbagai pernak - pernik khas Indonesia, sehingga sangat cocok untuk pengguna komputer di Indonesia.BlankOn dikembangkan oleh Yayasan Penggerak Linux Indonesia atau YPLI bersama tim Pengembang BlankOn dan BlankOn basednya Debian lho.
Nama BlankOn sendiri diambil dari penutup kepala suku atau budaya yang ada di Indonesia, dari situlah BlankOn diharapkan menjadi penutup dan pelindung dari kergantungan dengan perangkat lunak tertutup atau Non-Free Software.
Fitur - fitur yang ada pada BlankOn X Tambora
- BlankOn Desktop, Gabungan dari Manokwari Desktop yang terus dikembangkan oleh Gnome 3.20 (Manokwari)
- Menggunakan kernel versi 4.7.8-1 yang sangat stabil dan mendukung banyak perangkat keras
- Software yang telah tersedia seperti keperluan Perkantoran, Grafis, Internet, Multimedia, dll
- Adanya bahasa Indonesia sebagai antarmuka yang semakin dimengerti oleh orang awam
- Format Multimedia yang lengkap, mp3, mp4, DVD, dll
- Adanya aksara daerah di Indonesia yang semakin banyak
- Menggunakan tema dan tampilan khas Indonesia
- LibreOffice 5.1.4.2 untuk keperluan perkantoran yang sangat mirip dan kompatibel dengan Microsoft Office
Memasang BlankOn X Tambora 2017
Sebelum memasang BlankOn X Tambora 2017, anda harus mempunyai iso yang dapat diunduh DisiniKebutuhan Minimum Sistem
- Processor pentium 4 Core 2 dengan kecepatan minimal 2,8 Ghz
- RAM 1 GB
- VGA minimal 128 MB atau 512 MB
Bootable Flashdisk atau DVD
- FlashdiskBootable flashdisk bisa menggunakan software rufus, Unetbootin atau bisa menggunakan terminal dengan perintah dd ( Bootable BlankOn )
- Burn DVD
anda bisa menggunakan software burn dvd atau cd dengan Brasero, Nero dll.
Install BlankOn X Tambora 2017
Peringatan!
Disini saya menginstall BlankOn hanya 1 boot, bukan 2 boot ( artikel menyusul ), Jadi anda jika tidak mencermati atau asal mengikuti tutorial ini bisa berakibat fatal.
- Pertama, siapakan flashdisk atau dvd yang sudah di bootable atau di burn ke dvd atau cd
- Kedua, backup data - data penting anda jika tidak ingin terjadi kecelakaan atau kesalahan fatal akibat install BlankOn untuk mengantisipasi data hilang
- Tancapkan flashdisk atau masukkan cd atau dvd yang sudah diburn
- Lalu masuk ke menu bios, dan pilih boot pertama flashdisk atau dvd
- Setelah berhasil boot, pilihlah metode Live terlebih dahulu untuk mengatur partisi yang akan kita pasangkan BlankOn. lalu buka software gparted dengan posisi administator. Disini saya menggunakan seluruh harddisk untuk dipasang BlankOn X Tambora, buatlah partisi untuk sistem 10 - 30 GB dan buat lagi 2 - 4 GB Untuk partisi SWAP.
- Jika sudah, pilih Install BlankOn pada menu System Tools
- Selanjutnya pilih bahasa yang akan digunakan untuk memasang BlankOn X Tambora, tersedianya yaitu bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia, lalu pilih Install BlankOn.
- Pilih Zona Waktu yang telah default pada Asia/Jakarta saja.
- Kemudian, Pilih harddisk yang akan digunakan, harap berhati - hati saat memilih target install ini. Untuk mengedit partisi, anda bisa masuk ke mode mahir ( advanced mode ).
- Lalu partisi yang telah dibuat tadi untuk sistem yang 10 - 30 GB. pilih create lalu mount ke / ( namanya root, tandanya / ), dan yang 2 - 4 GB buat partisi Swap pilih mount ke Swap. Dan Hasilnya seperti ini. Jika sudah sesuai yang diinginkan, pilih Apply.
- Kemudian pada Personalization, masukan informasi pribadi anda meliputi, Nama komputer, Nama lengkap, username, password username. Jika sudah sesuai pilih next saja.
- Terlihat disini informasi yang telah anda lakukan tadi, jika tidak sesuai bisa anda ulangi lagi atau jika sudah sesuai pilih next.
- Lalu pada proses pemasangan harap tunggu ya sampai selesai.
- Pemasangan BlankOn Sudah selesai, saatnya anda reboot pc atau laptop anda.
- Dan inilah hasil yang saya install.
Referensi : Buku Panduan BlankOn X Tambora
0 comments
Post a Comment